Sabtu, 21 Juli 2018

APA ITU WAN,INTERFACE WAN DAN ROUTING




I. Pengertian
a.WAN
Yang dimaksud dengan Wide Area Network atau disingkatan dengan WAN adalah suatu jenis jaringan data yang luas mencangkup negara dan benua, sarana transmisi yang digunakan umumnya seperti telepon, kabel bawah laut dan satelit. Singkatnya WAN yaitu jenis jaringan komputer yang mencangkup negara dan benua, atau WAN merupakan gabungan dari jaringan LAN (Local Area Network) dan MAN (Metropolitan Area Network). Protocol pada jaringan WAN termasuk kedalam physical layer yang ada dalam 7 layer OSI. Data-data pada WAN diatur dengan menggunakan seperangkat aturan yang terdapat pada Data Link 7 layer OSI. 
Hasil gambar untuk wan
b. fungsi dari sebuah jarignan WAN (Wide Area Network):
1.      Mengintegrasikan dan menggabungkan jaringan LAN dan MAN menjadi satu
2.      Mempermudah dan mempercepat arus informasi dan komunikasi
3.      Meningkatkan efisiesnsi perpindahan arus informasi
4.      Menghemat biaya operasional
5.      Mencegah terjadinya miskomunikasi.
6.      Mendukung operasionalitas dari sebuah perusahaan multinasional dan internasional
II.Beberapa perangkat interface antara lain:
a) Router
Router adalah perangkat jaringan yang aktif dan intelegent dan dapat berpartisipasi dalam manajemen jaringan. Router mengatur jaringan dengan menyediakan kontrol dinamis melalui sumber daya dan mendukung tugas dan tujuan dari jaringan. Beberapa tujuan tersebut antara lain konektivitas, perfomansi yang reliabel, kontrol manajemen dan fleksibilitas.
 
Hasil gambar untuk router
b) CSU/DSU
Jalur komunikasi membutuhkan sinyal dengan format yang sesuai. Untuk jalur digital, sebuah Channel Service Unit (CSU) dan Data Service Unit (DSU) dibutuhkan. Keduanya sering digabung menjadi sebuah perangkat yang disebut CSU/DSU.
 
Hasil gambar untuk CSU DSU
c) Modem
Modem adalah sebuah perangkat dibutuhkan Pada sisi penerima sinyal analog dikembalikan
menjadi sinyal digital atau demodulasi.
Hasil gambar untuk MODEM
d)CommunicationServer
Communication Server mengkonsentrasikan komunikasi pengguna dial-in dan remote akses ke LAN. Communication Server memiliki beberapa interface analog dan digital serta mampu melayani beberapa user sekaligus.
 Gambar terkait
III.ROUTING
a.Pengertian
    
Routing  adalah sebuah alat yang mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing. Proses routing terjadi pada lapisan 3 (Lapisan jaringan seperti Internet Protocol) dari protokol tumpukan (stack protocoltujuh-lapis OSI.
Gambar terkait
 b.Fungsi Routing 
1. Memberikan informasi mengenai jalur mana yang harus dilewati oleh sebuah paket data
2. Menutup atau membuka jalur dari sebuah paket data
3. Membantu router dalam melakukan konfigurasi dari alamat IP route
4. Mencegah terjadinya kesalahan pengiriman paket data
c. Interface Routing
1. Labtop/ PC
2.Kabel UTP
Kabel UTP adalah suatu jenis kabel yang dapat dipakai untuk membuat jaringan komputer. Kabel UTP terdiri dari bagian dalam yang berisi 4 pasang kabel. Kabel Twisted Pair Cable tersebut terbagi ke dalam 2 jenis diantaranya adalah Shielded dan Unshielded. Bagian Shielded adalah jenis dari kabel UTP yang memiliki selubung pembungkus, sedangkan bagian Unshielded adalah jenis yang tidak mempunyai selubung pembungkus. Untuk mengkoneksikan kabel jenis ini memakai konektor RJ-45 atau RJ-11.
3.Koneksi Jaringan
4.Ruter


Jumat, 20 Juli 2018

VPN (Virtual Private Network) Dan VPS (Virtual Private Server)


A. Pengertian VPN dan VPS
       a.) VPN atau Virtual Private Network adalah suatu koneksi antara satu jaringan dengan jaringan lain secara privat melalui jaringan public (internet). kenpa VPN disebut Virtual network  karena menggunakan jaringan publik dan sebagai media perantaranya bukan media langsung. dan bersifat private network karena jaringan nya bersifat privat. dan dimana hanya orang tertentu yang bisa mengakses atau menggunakannya. data yang dikirim pun terenskrpsi sehingga aman dan tetap terahasia meskipun dikirim melalui jaringan public
          b.) VPS atau Virtual Private Server adalah server virtual yang dapat kita gunakan layaknya sebuah komputer biasa, di mana di dalamnya kita bisa menambahkan Operating System (OS) sendiri, menjalankan sebuah software, atau menyimpan data. dan dimana hanya orang tertentu yang bisa mengakses atau menggunakannya. data yang dikirim pun terenskrpsi sehingga aman dan tetap terahasia meskipun dikirim melalui jaringan public

B. Cara kerja VPN dan VPS
       a). Cara kerja VPN itu di ibaratkan jaringan didalam jaringan atau yang biasa disbut denagn tunneling ( membuat terowongan). tunneling adalah suatu cara untuk membuat jalur atau jalan koneksi secara private dengan menggunakan insfrasutruktur jaringan lain. pada dasar nya VPN juga membutuhkan sebuah server sebagai penghubung dan pengatur client..
      b). Cara kerja VPS Jika diibaratkan, VPS seperti sebuah apartment dimana Anda tinggal bersamaan dengan orang lain dalam satu gedung namun bertanggung jawab atas semua hal yang berkaitan dengan apartment Anda. Mulai dari susunan furniture, reparasi, dekorasi, fasilitas ruangan dan sebagainya. Sedangkan VPS sendiri berjalan pada sebuah server fisik yang sama namun terdiri dari beberapa server virtual. Masing-masing server memiliki porsinya sendiri dan tidak mengganggu server lainya. Misal host server memiliki RAM 8GB, sedangkan virtual servernya memiliki RAM 256 MB. Perlu diingat bahwa masing-masing VPS berjalan sendiri-sendiri dan tidak terpengaruh oleh kinerja dari server lain. Selain itu VPS juga memiliki filesystem pribadi sehingga orang lain tidak bisa melihat VPS milik Anda. Dengan menggunakan VPS maka Anda dapat memiliki sebuah server pribadi, menjalankan sistem operasi pribadi dan bahkan melakukan rebooted secara individual.

C. keuntungan, kekurangan VPN dan VPS

 1.Keuntungan  VPN
·        vpn lebih efektif dan efesien
·        hemat biaya 
·        meningkatlan skalabilitas
·        vpn dapat digunakan sebagai remote access

2. Kekurangan vpn
·        koneksi internet tidak bisa kita prediksi karena kita hanya numpang pada koneksi jaringan pihak lain sehingga otomatis kita tidak mempunyai kontrol terhadap jaringan lain
·        perhatian kita harus lebih karena kita harus mencegah penyedapan, hacking dan tindakan cyber crime pada jaringan VPN 

3.Keuntungan  VPS
  • Administrasi penuh sebagai pemilik (root).
  • Bebas install dan uninstall perangkat lunak.
  • Server yang stabil (downtime berkurang).
  • Memiliki IP Public khusus.
  • Akses resources server yang cukup.
  • Manajemen web yang mudah dengan Cpanel.
  • Monitoring web servis dari provider.
  • Migrasi data yang mudah dari shared ke VPS dengan Cpanelv.
 4.Kekurangan vps
  • Harga yang mahal ketimbang Shared Hosting.
  • Tidak cocok untuk pemula.
  • Jika terjadi kegagalan hardware maka akan mempengaruhi semua VPS dalam sebuah server.
  • Server harus sering dimonitoring.
  • Berbagi resources dengan pengguna lain, sehingga VPS tidak berjalan maksimal.
  • Instalasi dan manajemen perangkat lunak yanglebih rumit.
  • Keharusan update patch perangkat lunak terbaru.


Berbagai Jenis Serangan Pada Jaringan Komputer

ž   Sniffing adalah proses pemantauan dan penangkapan semua paket yang melewati jaringan tertentu dengan menggunakan  tool sniffing . Ini...